NusraID - Siswa-siswi Sekolah Menegah Atas (SMA) Negeri 1 Pringgabaya kembali menorehkan prestasi gemilang dalam ajang Lomba Keterampilan Baris-Berbaris (LKBB) tingkat Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB).
Keberhasilan ini menjadi kado spesial bagi sekolah sekaligus bukti konsistensi SMAN 1 Pringgabaya dalam dunia perlombaan baris-berbaris.
Guru sekaligus pembina Paskibra SMAN 1 Pringgabaya, Wawan Mulyawan, mengatakan bahwa capaian terakhir diraih pada Final Raja Baris kategori bina yang digelar di GOR 17 Desember Mataram pada 28 Desember yang lalu.
Ajang ini katanya, merupakan puncak dari rangkaian kompetisi liga baris yang sebelumnya dilaksanakan di beberapa daerah, termasuk Pulau Sumbawa.
“Final kemarin itu final Raja Baris kategori bina. Sebelumnya kami juga mendominasi lomba di Sumbawa dengan menyabet lima piala. Di sana kami meraih juara utama, juara utama dua, serta beberapa kategori lainnya,” ucap Wawan ditemui opsintb.com di Sekolah
Ia menjelaskan, dalam LKBB terdapat tiga aspek penilaian utama, yaitu Peraturan Baris-Berbaris (PBB), variasi, dan formasi.
Dari penilaian tersebut terangnya, peserta kemudian dikelompokkan ke dalam beberapa tingkatan, seperti bina, mula, hingga utama.
“Alhamdulillah, di kategori bina kami berhasil meraih juara satu. Selain itu, saat lomba di Sumbawa kami juga mendapatkan berbagai penghargaan seperti juara grup, khusus pasukan terfavorit, danton terbaik, kategori lengkap, hingga juara utama dua yang merupakan tingkatan tinggi dalam liga baris,” katanya
Keberhasilan ini tidak lepas dari pola latihan yang konsisten dan dukungan para alumni. Wawan menuturkan bahwa sejak awal pembinaan, pihaknya selalu melibatkan kakak-kakak alumni dan purna Paskibra untuk membantu melatih dan memotivasi adik-adik kelas mereka.
“Kami dulu juga berasal dari Paskibra, jadi ada rasa tanggung jawab untuk mengangkat dan membina adik-adik kami agar terus berprestasi,” tuturnya
Kata Wawan, sebanyak 16 siswa putra dan putri menjadi bagian dari pasukan yang berlaga dalam kompetisi itu.
Wawan berharap capaian tersebut dapat menjadi motivasi bagi siswa lainnya untuk terus berlatih, berjuang, dan berani bersaing di tingkat yang lebih tinggi.
“Tantangan tentu ada, terutama perbedaan jam terbang dan kondisi lapangan yang jauh berbeda dengan lomba-lomba lainnya. Tapi itu justru menjadi pengalaman berharga bagi anak-anak,” ujarnya
Sementara itu, Kepala SMAN 1 Pringgabaya, Hasanudin. Pihaknya berkomitmen, akan selalu memberikan dukungan penuh terhadap setiap kegiatan lomba yang diikuti oleh siswa-siswinya, baik di bidang akademik maupun non-akademik.
“Pihak sekolah berharap prestasi ini dapat menjadi motivasi bagi siswa lain untuk terus aktif dalam kegiatan ekstrakurikuler dan mengharumkan nama sekolah di kancah yang lebih luas,” harapnya
Menurut Hasanudin, partisipasi siswa dalam berbagai ajang perlombaan merupakan bagian penting dalam pengembangan potensi, bakat, dan karakter peserta didik.
Oleh karena itu, pihak sekolah selalu mendorong serta memfasilitasi siswa agar berani berprestasi dan bersaing secara sehat.
“Kami berkomitmen untuk selalu mendukung setiap kegiatan lomba yang diikuti oleh siswa, baik di tingkat daerah maupun nasional. Prestasi yang diraih merupakan kebanggaan bagi sekolah,” ujar Hasanudin.
Ia berharap, prestasi yang telah diraih oleh siswa SMAN 1 Pringgabaya dapat menjadi motivasi bagi siswa lainnya untuk terus aktif mengikuti kegiatan ekstrakurikuler dan mengembangkan kemampuan diri.
“Pihak sekolah berharap prestasi ini dapat menjadi motivasi bagi siswa lain untuk terus aktif dalam kegiatan ekstrakurikuler dan mengharumkan nama sekolah di kancah yang lebih luas,” pungkasnya










Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Terimaksih Sudah Berkunjung di Website Kami